PURBALINGGA – Obyek Wisata Air Bojongsari (Owabong) di Desa Bojongsari, Kecamatan Bojongsari, meluncurkan wahana baru kolam ‘beda ombakl, Senin (20/12). Dengan diluncurkankannya wahana kolam ombak terbesar di Jateng ini diharapkan akan semakin memanjakan wisatawan. Bentukan ombak di kolam sekela
“Dengan membandingkan kolam ombak di beberapa waterpark di Jakarta, kolam ombak milik kami sangat berbeda. Bentukan ombaknya bisa dibuat kencang atau pelan sesuai keinginan wisatawan. Deburan ombaknya juga persis seperti di pantai. Pengoperasian kolam ombak juga penuh pagi hingga sore, berbeda dengan waterpark lain yang hanya mengoperasikan pada jam-jam tertentu,” kata Direktur Owabong, Wisnu Haryo Danardono, Senin (20/12).
Menurut Wisnu, keberadaan wahana kolam ombak akan semakin melengkapi wahana yang sudah ada. Wahana baru lain yang telah selesai digarap yakni kolam khusus wanita dan kolam air hangat. “Dengan selesainya pembangunan kolam ombak, diharapkan akan memecah konsentrasi wisatawan yang semula terfokus pada wahana kolam utama, pantai bebas tsunami, dan arena mandi air, serta kolam arus,” kata Wisnu.
Untuk mengunjungi fasilitas ini, pengunjung Owabong tidak dipungut biaya tiket masuk lagi. Pengunjung bebas bermain deburan ombakhingga bermain di pantai buatan. “Jika pengunjung menghendaki pelampung, itu yang kami sewakan. Selain itu juga, gazebo disewakan untuk pengunjung yang ingin sekedar bersantai atau menggelar pertemuan sederhana,” kata Wisnu.
Sementara itu, Kepala Divisi Operasional Owabong, Eko Susilo mengungkapkan, kolam ombak dib
Kepala Bidang Pariwisata pada Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olah Raga (Dinbudparpora) Purbalingga, Ir Prayitno, M.Si mengatakan, penambahan wahana baru kolam ombak diharapkan akan menjadi kebangkitan kembali Owabong sebagai sarana rekreasi keluarga. “Persaingan waterpark di Jateng semakin sengit, dan Owabong menambah wahana baru kolam ombak yang belum banyak dijumpai di waterpark lain. Kami berharap, wisatawan yang berkunjung ke Owabong akan semakin dimanjakan dengan keberadaan kolam ombak,” harap Prayitno. (y)
Ket foto : Kolam Ombak Owabong. Ombak y