PURBALINGGA – Menjelang berakhirnya masa tugas sebagai penjabat bupati di Purbalingga serta akan dilantiknya bupati dan wakil bupati Purbalingga definitive terpilih hasil pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak seluruh Indonesia 2015. Penjabat Bupati Purbalingga Budi Wibowo, yang juga menjabat sebagai Asisten III Sekda Provinsi Jawa Tengah, Senin (15/2) berpamitan dengan pejabat dan staf di Satuan Perangkat kerja Daerah (SKPD) lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga.
Didampingi Asisten Perekonomian Pembangunan Dan Kesejahteraan (Ekbangkesra) Sekda Purbalingga Susilo Utomo, Asisten Administrasi Sekda Purbalingga Gunarto dan pejabat lainnya, Budi Wibowo, mendatangi ruangan setda yang jumlahnya delapan serta satu persatu menyalami pejabat beserta staf di semua bagian Sekretariat Daerah (Setda) Purbalingga yang terdiri delapan bagian.
Dalam kesempatan tersebut, penjabat bupati mengucapkan terima kasih atas dukungan para PNS selama dirinya menjalankan tugas di Purbalingga.
“Atas dukungan dan peran serta dari bapak ibu semua, selama menjalankan tugas di Purbalingga, saya ucapkan terimakasih,”ucapnya.
Usai berpamitan di lingkup setda, penjabat bupati berpamitan juga berkunjung ke kantor Dinas Pengelolaan Pendapatan Keuangan Dan Aset Daerah (DPPKAD) Kabupaten Purbalingga. Penjabat bupati beserta rombongan diterima langsung oleh Kepala DPPPKAD Yanuar Abidin beserta semua pejabat dan staf dikantornya.
Budi Wibowo, yang dilantik oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersama lima penjabat bupati Jawa Tengah lainnya pada 5 Agustus 2015 lalu, menjabat Penjabat Bupati Purbalingga untuk periode tahun 2015 sampai dengan 2016 menggantikan Bupati Purbalingga periode tahun 2010-2015 Sukento Rido Marhaendrianto danTasdi. Jabatan Penjabat Bupati Purbalingga akan berakhir seiring dengan akan dilantiknya Bupati dan Wakil Bupati Purbalingga hasil pilkada serentak yaitu, Tasdi dan Diah Hayuning Pratiwi pada 17 Februari 2016 mendatang. (Sukiman)