PURBALINGGA – Dinas Pendidikan Kabupaten Purbalingga menggelar eksibisi SMA/SMK yang diikuti K3 UPT Dinas Pendidikan, Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP, MKKS SMA/SMK, 15 SMA, 27 SMK, 2 MA, Badan Narkotika Nasional (BNN) Purbalingga, BPD Jateng Cabang Purbalingga serta dari PT Telkom Wilayah Purwokerto. Kegiatan ini digelar selama tiga hari mulai 2 – 4 November 2016 di halaman GOR Goenteor Darjono Purbalingga.

Dalam laporannya, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Purbalingga Tri Gunawan Setyadi mengatakan bahwa yang melatar belakangi kegiatan eksibisi adalah sudah dimulainya era Masyarakat Ekonomi Eropa (MEA) dimana sektor tenaga kerja tidak terbatas pada satu negara dan hal inilah yang menjadi tantangan bagi dunia pendidikan, dan merupakan ujian bagi sekolah menyiapkan sumber daya manusianya yang mumpuni.

“Menjadi tanggung jawab kita bersama, menyiapkan tenaga-tenaga profesional yang mumpuni dan berkompetensi unggul sehingga mampu bersaing di era MEA ini,” kata Gunawan.

Selanjutnya Gunawan menambahkan, maksud diadakannya eksibisi SMA/SMK/MA ini juga untuk memfasilitisasi sekolah menampilkan hasil karya produk unggulannya serta kearifan lokal masing-masing sekolah, mensosialisasikan program-program sekolah sesuai jurusan, kompetensi dan program keahlian, membangun jaring networking antara sekolah dengan dunia usaha ataupun dunia industri, serta sebagai ajang promosi dan informasi bagi siswa-siswa SMP/MTs yang akan melanjutkan ke SMA/SMK/MA.

“Dengan melihat langsung kesini, selain melihat berbagai produk unggulan dari berbagai sekolah, masyarakat juga mendapatkan informasi apabila putra-putrinya ada yang akan melanjutkan ke jenjang SMA/SMK,” jelasnya.

Bupati Purbalingga Tasdi yang hadir bersama Wakil Bupati Dyah Hayuning Pratiwi dan segenap unsur Forkopimda serta sejumlah Pejabat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga berkenan membuka kegiatan eksibisi yang ditandai dengan menekan tombol sirine. Dalam kesempatan tersebut, Bupati dan rombongan berkeliling ke berbagai stand yang menampilkan berbagai produk-produk unggulan dari berbagai sekolah.

Gelaran kedua Eksibisi SMA/SMK ini mendapat apresiasi baik dari Bupati Tasdi. Walaupun tahun depan akan menjadi kewenangan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, namun Bupati akan terus mendukung kegiatan eksibisi karena menurutnya kegiatan ini merangsang gerakan siswa menjadi manusia kreatif dan inovatif sehingga kelak berguna bagi dirinya, bangsa dan negara.

“Nanti saya mohon ijin ke Pak Gubernur, kegiatan eksibisi untuk tetap diadakan karena pengaruhnya sangat positif memacu kreatifitas generasi muda untuk berinovasi yang berguna bagi kemajuan bangsa,” demikian kata Bupati Tasdi. (taufiq.h)